Dinas Perindag Pastikan Stok Pangan Mencukupi
- 22 April 2022 22:18:00 WIB
Jumat 18 Maret 2022
Ir.H. Beni Warlis, MM
Persiapan Memasuki Bulan Ramadhan
Allah SWT bersumpah di dalam Al Qur'an surat AsySyam bahwa jiwa manusia itu setara dengan ciptaan Allah yang lainnya yaitu matahari, waktu duha, bulan, dan demi matahari dan bumi. Allah memberikan pilihan kepada manusia untuk memilih jalan yang sesat atau jalan yang taqwa.
Untuk terhindar dari jalan yang sesat dan tetap di jalan ketaqwaan maka manusia harus selalu memperbaharui ilmu agama dan keimanannya. Menghadiri majelis ilmu dan selalu mengingat asma ulhusna.
Usaha- usaha untuk membersihkan jiwa :
1. Beristighfar ketika melakukan kesalahan yang tidak disengaja
2. Selalu menjaga wudhu dan memahami arti bacaan salat khususnya doa diantara dua sujud dan ketika sujud.
3. Setiap salat Jumat bagi laki-laki ketika dua khutbah dibacakan khatib
4. Setiap bulan Ramadhan sebagai bulan maghfirah atau bulan ampunan. Umat Islam dengan bulan Ramadhan harus seperti gula dan teh dengan air di dalam air teh manis.
Menghormat kepada bendera merah putih dengan tujuan menghormati lambang negara tidak diartikan dengan syirik. Demikian juga dengan kegiatan pengumpulan tanah dan air di IKN yang bertujuan sebagai simbol mempersatukan seluruh tanah dan air dari seluruh Indonesia tidak dapat disebut syirik. Apalagi bagi kita umat Islam bahwa yang mendasari setiap tindakan kita adalah niat kepada Allah SWT.
Persiapan memasuki bulan Ramadhan
1. Sucikan niat kita dengan mentauhidkan Allah SWT dan menjauhi segala yang mempersekutukanNya (Hablumminallah).
2. Meningkatkan silaturahmi dengan manusia (hablumminannas). Dengan saling memaafkan dan meminta maaf. Dengan sifat pemaaf akan menjadikan jiwa dan pikiran manusia menjadi sehat dan tenang.
3. Membersihkan harta dari yang subhat dan riba. Bunga bank yang kita terima diwakafkan atau disedekahkan kepada yang berhak dan membutuhkan.
Kalau kita amalkan insya Allah kita memasuki bulan Ramadhan dengan baik dan akan mampu bersenyawa dengan bulan Ramadhan. Sehingga pada bulan Ramadhan kita mampu membersihkan diri dari segala dosa dengan melaksanakan ibadah baik qiyamullail dan mengkhatamkan Al-Qur'an. Sebelum memasuki bulan Ramadhan kita membuat rencana dan target yang akan dicapai pada bulan Ramadhan tahun ini. Bisa saja Ramadhan tahun ini menjadi Ramadhan terakhir bagi kita.